Pada saat apakah Anda berwudhu? Sebagian orang berwudhu hanya ketika
akan beribadah saja, padahal menjaga wudhu termasuk satu amalan yang
sangat dianjurkan, karena ada banyak manfaat dan keistimewaan yang kita
dapatkan. Namun sayangnya tidak semua orang memahaminya, sehingga ada
saja alasan untuk tidak melakukannya, misalnya : takut make up luntur,
menyita waktu, mengganggu pekerjaan, membuat repot, dan lain sebagainya.
Padahal jika mereka tahu rahasia keistimewaan wudhu, dijamin mereka
tidak akan pernah melewatkan kesempatan emas untuk menjaga wudhu selama
hidupnya. Tapi ingat, pastikan melakukan wudhu dengan cara yang
sempurna dan sesuai syariat, karena dengan begitu maka ibadah yang kita
lakukan akan sah.
Nah, kita lanjutkan lagi nih, kira-kira apa sajakah rahasia keistimewaan dari wudhu? Agar lebih jelasnya, simak alasan kenapa kita harus sempurnakan wudhu, berikut ini :
Nah, kita lanjutkan lagi nih, kira-kira apa sajakah rahasia keistimewaan dari wudhu? Agar lebih jelasnya, simak alasan kenapa kita harus sempurnakan wudhu, berikut ini :
1. Berhak Memilih 8 pintu surga
Diriwayatkan dari Umar bin al-Khaththab Radhiyallahu ‘anhuma berkata, “Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda,
‘Barangsiapa yang berwudhu lalu mengucapkan, ‘Asyhadu allaa ilaaha illallah wahdahu laa syarikalahu wa asyhadu anna Muhammadan ‘abduhu wa rasuuluhu‘ (aku bersaksi bahwa tidak ada tuhan yang berhak disembah selain Allah, dan aku bersaksi
‘Barangsiapa yang berwudhu lalu mengucapkan, ‘Asyhadu allaa ilaaha illallah wahdahu laa syarikalahu wa asyhadu anna Muhammadan ‘abduhu wa rasuuluhu‘ (aku bersaksi bahwa tidak ada tuhan yang berhak disembah selain Allah, dan aku bersaksi
bahwa Nabi Muhammad adalah hamba dan
RasulNya), dibukakan untuknya pintu-pintu surga yang delapan, dan dia
dapat masuk dari pintu manapun yang diinginkannya‘.” (HR. Muslim)
"Aku adalah manusia pertama yang diberi izin untuk sujud pada hari kiamat, dan aku adalah manusia pertama yang diberi izin untuk bangun dari sujud, setelah itu aku memandang apa yang ada di hadapanku, aku mengenali umatku diantara umat-umat lainnya, di belakangku juga seperti itu, di sebelah kananku juga seperti itu dan sebelah kiriku juga seperti itu. Seseorang bertanya : "Wahai Rasulullah, bagaimana engkau bisa mengenali umatmu di antara seluruh umat antara umat Nuh hingga umatmu ?" Beliau bersabda : "Mereka (Umatku) bercahaya karena wudhu, mereka tidak sama seperti yang lain, aku mengenali mereka diberi kitab dengan tangan kanan, aku mengenali mereka, dan keturunan mereka berjalan di hadapan mereka.” (HR Muslim)
Setelah mengetahui beberapa rahasia keistimewaan wudhu diatas, pastinya kita akan lebih ringan dan semangat lagi untuk menjaga wudhu setiap hari. Semoga Allah ringankan langkah kita dan menjadikan kita manusia yang istiqamah menjaga wudhu.
2. Dosanya berguguran
Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Barangsiapa berwudhu
dengan membaguskan wudhu-nya, maka keluarlah dosa-dosanya dari kulitnya
sampai dari kuku jari-jemarinya." (HR. Muslim)
3. Dimintakan ampunan Allah
Rasulullah SAW bersabda: “Barangsiapa tidur dimalam hari dalam keadaan
suci (berwudhu’) maka Malaikat akan tetap mengikuti, lalu ketika ia
bangun niscaya Malaikat itu akan berucap ‘Ya Allah ampunilah hamba mu si
fulan, kerana ia tidur di malam hari dalam keadaan selalu suci'”. (HR
Ibnu Hibban dari Ibnu Umar r.a.)
4. Dengan Wudhu, Rasulullah akan mengenali kita di hari kiamat
Sebagaimana yang diriwayatkan dari Abu Darda, Rasulullah Saw Bersabda :"Aku adalah manusia pertama yang diberi izin untuk sujud pada hari kiamat, dan aku adalah manusia pertama yang diberi izin untuk bangun dari sujud, setelah itu aku memandang apa yang ada di hadapanku, aku mengenali umatku diantara umat-umat lainnya, di belakangku juga seperti itu, di sebelah kananku juga seperti itu dan sebelah kiriku juga seperti itu. Seseorang bertanya : "Wahai Rasulullah, bagaimana engkau bisa mengenali umatmu di antara seluruh umat antara umat Nuh hingga umatmu ?" Beliau bersabda : "Mereka (Umatku) bercahaya karena wudhu, mereka tidak sama seperti yang lain, aku mengenali mereka diberi kitab dengan tangan kanan, aku mengenali mereka, dan keturunan mereka berjalan di hadapan mereka.” (HR Muslim)
Setelah mengetahui beberapa rahasia keistimewaan wudhu diatas, pastinya kita akan lebih ringan dan semangat lagi untuk menjaga wudhu setiap hari. Semoga Allah ringankan langkah kita dan menjadikan kita manusia yang istiqamah menjaga wudhu.
0 komentar:
Posting Komentar